Minggu, 27 April 2008

sejarah

SEJARAH BERDIRINYA SMP NEGERI 1 SENTOLO


Sebelum sekolah mendapat status Negeri satu-satunya SMP di Sentolo
Ø Sekolah swasta yang didirikan oleh Yayasan TIRTO MARTO
Ø Setelah beberapa tahun menjadi SMP Bersubsidi yang diKecamatan Sentolo saat itu ad SMP BOPKRI dan SMP Bersubsidi.


Adapun pengurus Yayasan TIRTO MARTO yang sampai sekarang masih sugeng yaitu Bapak Mujiyono Dwijo Sumarto bertempat tinggal di Sentolo.Dengan perjuangan yang sangat besar sehingga pada tanggal 9 agustus 1959 dapat menjadi sekolah Negeri yang saat itu Kepala Sekolah dipegang oleh:
1.Bapak Hadi Sayogo dengan Wakil Kepala Sekolah Ibu Sumilah dari Th.1951-1956
2.Bapak Sumadi dari Yogyakarta kemudian diganti oleh Bapak Suwarso
3.Bapak Suprapto dari Yogyakarta sampai Th.1966
4.Bapak Maryoto Paulus,B.A. dari Dekso sampai Th.1979 dengan Wakil Kepala Sekolah Bapak Drs.Sumartono.
Pada saat itu sekolah masih terpencar-pencar ada yang di sebelah timur rumah Bapak Drs.Sumartono.Ada yang disebelah barat jalan raya dan sebagainya.Pada waktu Kepala Sekolahnya Bapak Maryono Paulus,B.A. berusaha kelas-kelas dijadikan satu tempat.kemudian murid-murid diwajibkan tiap pagi membawa batu untuk mengurug jalan kesungai progo kemudian dibuatlah lLaboratorium yang sampai sekarang masih ada dan juga kelas-kelas yang lain.Pada saat itu SMP 1 Sentolo mempunyai filial di Jatisarono,Nanggulan yang sekarang menjadi SMP N Nanggulan.Kalau ada guru baru di SMP N 1 Sentolo ini biasanya diberi tugas dulu di SMP filial Sentolo di Nanggulan,Kepala Sekolah selanjutnya.
5.Bapak Suitbertus Pardi,B.A. dari Th.1979-1984 dengan Wakil Kepala Sekolah Bapak Sukarjo,B.A.Bapak Kepala Sekolah Suitbertus Pardi,B.A. sangat dikenal rajin, disiplin, dan sangat familiar.
6.Bapak Suratijo,B.A. hanya sebentar kurang lebih 2th,dati Th.1984-1986,dengan kenangan pahit dan manis sekolah belum mengalami perubahan Th.1985 saat itu dititipi sekolah lain yang sekarang menjadi SMP 4 Sentolo.Wakil Kepala Sekolah masih Bapak Sukarjo,B.A.
7.Bapak R.Budini Sumarwoto,B.A. dari Bntul Th.1986-1992 denagn Wakil Kepala Sekolah Ibu Jumirah (alm) Bapak Budini Sumarwoto,B.A. sebagai tokoh Pramuka.
8.Bapak Drs.Sardi Purnomo dari Bantul Th.1992-1999 dengan Wakil Kepala Sekolah Bapak H.Anang Subagyo,B.A. Bapak Sardi Purnomo juga mempunyai kenagan yang tidak bisa dilupakan yaitu pasang tetepon pertama yang pada saat itu masih belum banyak orang mempunyai telepon apalagi HP dan beliau memeng senang telepon dengan teman-temannya.
9.Bapak Ngagi Purwanto dari Pengasih Th.1999-2003 dengan Wakil Kepala Sekolah Bapak Sudi.Kenagan yang tidak bisa dilupakan adalah perjuangannya menserifikatkan tanah SMP N 1 Sentolo ini dari tanah kepunyaan desa Sentolo menjadi hak nilik SMP N 1 Sentoo dan bisa membeli tanah seluas kurang lebih 400 m2.
10.Bapak Nandar,S.Pd menjabat Kepala Sekolah dari Th.2003 sampai sekarang semenjak kepemimpinannya sekolah mengalami perkembangan yang sangat pesat diantaranya pertambahan fisik dan non-fisik antara lain:
Tahun 2003/2004 sekolah mendapat dana perbaikan gedung sebanyak 3ruang.
Bantuan dana BOMM yang digunakan untuk pembenahan gudang,kamar mandi dan ruang ketrampilan siswa.
Tahun 2004/2005 sekolah mendapat bantuan School Grant 2 paket Rp.60 juta yang digunakan untuk:
1.Fisik : -Pembenahan ruang UKS dan BK/BP
-Program pembuatan ruang dan pembelian computer
2.Non-Fisik : -Program peningkatan pendidikan bagi siswa
-Program yang berkaitan dengan sarana prasarana
-Proghram yang berkaitan dengan peningkatan kualitas guru

Tahun 2005/2006 nendapat bantuan paket gedung perpustakaan yang sekarang menempati tanah pembelian seluas kurang lebih 400m2,sehingga menambah kelengkapan sarana belajar bagi siswa/i SMP N 1 Sentolo.
Tahun 2006/2007 mendapat bantuan dana School Grant dan 16 paket computer dari pemerintah.
Sampai saat ini jumlahGuru Tetap : 30 orang
Guru DPB : 2 orang
Guru Bantu : 1 orang
GTT : 3 orang
` Pegawai Tetap: 6 orang
PTT : 5 orang
Jumlah Siswa Kelas VII,VIII,IX : 431 siswa

Dari mulai berdirinya SMP N 1 Sentolo ini sampai sekarang kalau dilihat secara fisik sudah sangat pesat perkembangannya meskipun tanahnya sudah sangat terbatas, sedangkan dilihat dari mutu kelulusan dari input siswa ke output siswa sudah meningkat meskipun terjadi beberapa kali perubahan system kelulusan, sudah banyak siswa lulusan dari SMP N 1 Sentolo yang kehidupannya sudah mapan.

Demikian sekilas sejarah perkembangan SMP N 1 Sentolo,mudah-mudahan makin berkembang maju dan dapat meningkatkan pendidikan di Kecamatan Sentolo pada khususnya dan Pendidikan Nasional pada umumnya.

1 komentar:

Banjar BHINNEKA NUSA KAUH mengatakan...

Selamat dan sucses saya juga sebagai alumni SMP N 1 Sentolo tahun 1973, guru2 saya sudah pada pensiun terima kasih kepada para guru-guruku!
Suradi